BUPATI SUMBAWA : HARAPAN PARA PESERTA TRAINING CENTER (TC)  MAMPU MEGIKUTI MATERI DENGAN BAIK  DALAM RANGKA PERSIAPAN MTQ XXIX  2022

”Saya berharap seluruh peserta, pelatih, dan panitia, agar berupaya semaksimal mungkin untuk meningkatkan prestasi kafilah Kabupaten Sumbawa, pada ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke – XXIX Tingkat Provinsi NTB Tahun 2022, yang akan digelar di Kabupaten Lombok Timur pada tanggal 29 Juni hingga 6 Juli 2022 mendatang”.
Hal tersebut disampaikan Bupati Sumbawa, melalui Staf Ahli Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Keuangan, Syahruddin, SH., saat membuka secara resmi Training Center (TC) dalam rangka persiapan menuju MTQ XXIX Tingkat Provinsi NTB Tahun 2022, siang ini di Aula Hotel Suci Sumbawa Besar. TC yang akan dilaksanakan dari tanggal 20 s.d. 28 Juni 2022 ini, diikuti oleh 44 orang dari berbagai cabang dan golongan kafilah MTQ Kabupaten Sumbawa.
Ditegaskan Bupati, bahwa momentum TC bukan hanya sekedar forum silaturrahim, tetapi akan lebih bermakna ketika peserta mengikuti kegiatan dengan tekun dan hikmad, menyimak seluruh rangkaian materi yang disampaikan pelatih dengan sungguh-sungguh. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan, para peserta benar-benar siap fisik dan mental untuk mengikuti ajang MTQ XXIX Tingkat Provinsi NTB, tambahnya.
Bupati juga menitipkan pesan dan harapan kepada para pelatih dan pendamping, agar tetap mengikuti perkembangan para peserta, sehingga kekurangan-kekurangan yang mungkin terjadi bisa segera diantisipasi sedini mungkin. “Saya percaya, dengan upaya maksimal insya Allah kafilah Kabupaten Sumbawa akan mampu menjadi yang
terbaik
 
”, imbuhnya.